Kampar, (potretperistiwa.com) - Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kampar M. Yasir akhirnya angkat bicara setelah beberapa kali diberitakan media terkait maraknya dugaan jual beli Lembar Kerja Siswa di lingkungan sekolah di Kabupaten Kampar. Namun sayang pernyataan Kadisdik Kampar terkesan berbohong.
Hal itu disampaikan Mustafa Kamal selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Swadaya Masyarakat Komunitas Peduli Hukum dan Penyelamatan Lingkungan (DPD LSM KPH - PL) Kabupaten Kampar. Kamal menyanyangkam statemen Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kampar yang terkesan berbohong mengatakan Kabid dalam masa menjalani Isolasi Mandiri Covid _19.
" Kita sangat sayangkan perkataan Kadis tersebut, Padahal tadi (Red - Senin pagi) Tanggal 9 Agustus 2021 sekitar Pukul 9.30 WIB, kita menjumpai Kabid Dikdas Nandang Priyatno dengan Kasi Pendidikan Darwin S.Pd yang saat itu enggan untuk kita konfirmasi karena beralasan sedang Zoom Meeting di ruangan, jika Kabid Isoma berarti siapa yang di ruangan kami jumpai tadi " ujar Kamal sambil menggelengkan Kepala
Dikatakan Kamal, seharusnya Kepala Dinas memberikan pernyataan yang benar saja, jika nanti ini ditindak lanjuti seperti apa tindak lanjutnya, jangan hanya hanya habis dibibir saja, jika Pak Kadis minta bukti kami sudah menyampaikan bukti - bukti yang kuat yang sudah kami kirimkan bersama surat konfirmasi kita, jadi tidak ada alasan lagi buat Dinas tidak melakukan teguran kepada Oknum Kepsek yang diduga sudah langgar aturan Pemerintah, tuturnya.
Lebih lanjut dikatakan Kamal, kami akan selalu kawal proses ini, sejauh mana nanti kita buktikan berani atau tidak Dinas Pendidikan memberikan sanksi, kalau tidak jangan salahkan asumsi masyarakat menjadi buruk, tutup kamal.
Sementara itu Kadis Pendidikan Kampar sampai berita ini diterbitkan belum dapat dikonfirmasi.***(Tim)
Posting Komentar