Minyak Solar Langkah, Mobil Berbahan Solar Berjajar Bak Shorum Mobil di SPBU Airtiris ?


Kampar, (potretperistiwa.com) - Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar di SPBU Airtiris Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar - Riau, mulai menunjukan kelangkaan. Hal ini membuat kendaraan roda empat yang menggunakan bahan bakar jenis Solar terpaksa harus antre berjam - jam di SPBU tersebut.


Tak hanya itu akibat antrean tersebut, membuat kemacetan yang cukup panjang hingga keluar ke jalan raya Pekanbaru - Bangkinang


Dari pemantauan media Potret Peristiwa pada Selasa (22/3/2022) di SPBU Air Tiris Kecamatan Kampar Kabupaten Kampar - Riau, mobil yang antri untuk mendapatkan minyak solar sudah seperti mobil di Shorum, alias berjajar. Selain itu pengguna jalan raya juga sempat mengeluhkan kondisi ini, karena Kemacetan akibat antrian mobil di SPBU Air Tiris.


Security SPBU Air Tiris saat di wawancarai oleh media ini mengatakan," bahwa penyebab terjadinya antrian mobil Hingga dua Kilo Meter ini, terjadi karena Stok minyak biosolar berkurang  dari biasanya.


" Biasanya 16 Ton sehari, sekarang hanya 8 ton saja " beber Andeska yang saat itu didampingi oleh Fadli.


Disisi lain pengendara mobil odong - odong  K 1496 AF juga menyampaikan rasa kecewa dengan kondisi ini 


" Kami kecewa juga dengan kelangkahan Minyak Solar ini, kalau masalah harga silakan saja dinaikkan tapi jangan sesulit ini untuk mencari BBM solar, tolonglah Pemerintah di Perhatikan kondisi ini "  Imbuh Supardi sapaan akrabnya.


Hal senada juga disampaikan oleh  pengendara mobil lintasan sumbar -  Riau dia menyampaikan rasa kekecewaan terhadap Kelangkaan minyak solar ini " dari sejak jam satu malam saya di SPBU ini dan sampai pagi ini, Bahkan malam tadi sempat saya membeli minyak Solar di Pertamini seharga sepuluh ribu rupiah perliter dan kemudian dengan antrean panjang ini tolong di dahulukan mobil bukan pengisian jerigen untuk dijual kembali di Luar sana, Imbuh Syaiful 


Sementata itu saat mobil antrian panjang, justru petugas anak pompa SPBU Air Tiris Kampar terpantau sedang asik - asiknya mengisi minyak solar ke jerigen yang mana saat itu Kendraan roda empat sedang mengalami macet hingga dua Kilo Meter, dalam pemantauan media ini juga tidak terlihat petugas dari kepolisian.


Sementara itu sampai berita ini dipublikasikan Manager SPBU Airtiris belum dapat dikonfirmasi karena tidak berada dilokasi.****(@gusmar).

Print Friendly and PDF

1 Komentar

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama