Pemerintah Kecamatan Kampar Utara Gelar Buka Puasa Bersama


Kampar Utara, (potretperistiwa.com) - Pemerintah Kecamatan Kampar Utara Kabupaten Kampar - Riau menggelar kegiatan Buka Puasa bersama dengan Kepala Desa, BPD dan Pengurus BumDes se - Kecamatan Kampar Utara, Rabu (20/4/2022).


Kegiatan Buka Bersama Sekaligus Silaturahmi tersebut di dilaksanakan di Kantor Camat Kampar Utara.


Dalam ksempatannya Camat Kampar Utara Dasril, S.Sos menyampaikan pesan dan arahannya dalam diskusi bersama untuk mengajak seluruh element Desa mulai dari Kepala Desa, BPD hingga Pengurus BUMDesa agar Menggali Potensi yang ada di Desa nya Masing-masing.


" Setelah pertemuan ini  seluruh Kepala Desa kita harapkan dapat mencapai kemajuan Kampar Utara baik kedepannya dengan Cara membentuk BUMDes bersama di Kampar Utara setelah persetujuan bersama dengan persyaratan yang sesuai dengan hukum yang berlaku " kata Camat Kampar Utara.


Ditempat yang sama Kades Kampung Panjang Anasril, S.E menanggapi arahan Camat dengan mengajak Himpunan Mahasiswa Kampar Utara untuk dapat kita libatkan juga dalam percepatan kemajuan Kampar Utara dengan menanam kan jiwa entrepreneur kepada mereka dan kita rangkul untuk bekerjasama dengan seluruh Pengurus BUMDesa Se-Kecamatan Kampar Utara nantinya, bebernya.


Ketua BKAD Kampar Utara Yeni Rahman, S.Sos menyampaikan bahwa dalam mencapai niat baik kita bersama ini Untuk Membentuk Pengurus BUMDes Bersama itu kita harus menguasai seluruh persyaratan dalam pembuatan AD, ART dalam Musyawarah dan Akta Notaris Seluruh pengurus nya nanti dengan mengikuti aturan dan Undang-undang yang berlaku dalam pembentukan BUMDesa bersama nantinya, pungkas dia.***(Zali Fauzan).

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama