Gajah Solitaire Codet Terpantau Menuju Jalan Rangau Dekat SPBU Rangau Duri


Duri, (potretperistiwa.com) - Gajah Liar yang dikabarkan memasuki perkampungan permukiman warga dijalan Siak Duri, dan telah melalap semua tanaman muda milik warga sampai ke sudut dapur masyarakat Desa Petani dan Desa Simpang Padang Kecamatan Bathin Solapan Kabupaten Bengkalis Riau mulai dipantau petugas.


Menurut Kepala Balai Besar KSDA Riau, Genman S. Hasibuan melalui Plt. Kepala Bidang KSDA Wil. II, Hartono yang didampingi oleh bagian kehumasan BBKSDA Riau Dian Indriati menyampaikan bahwa setelah mendapat informasi Gajah masuk ke perkebunan warga pada Minggu, 11 September 2022, kita segera memerintahkan petugas PLG Sebanga turun ke lokasi untuk memantau pergerakan gajah. 


Diketahui bahwa gajah tersebut adalah gajah solitaire yang biasa dipanggil "Codet." Saat ini Tim di lokasi dimana posisi gajah Codet berada  yaitu sudah menjauh dari kandang ayam dan meninggalkan jalan Siak Duri menuju jalan Rangau dekat SPBU Rangau, katanya.


Diungkapkannya bahwa Tim telah menyampaikan sosialisasi agar masyarakat tidak melakukan hal - hal yang bisa membahayakan satwa dilindungi tersebut.


" Saat ini Tim masih memonitor pergerakan gajah "Codet" untuk selanjutnya akan dilakukan penggiringan " pungkasnya.***(Amir).

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama