Peresmian YBSP Rehabilitasi Narkoba di hadiri Ketua DPRD OKU


 

Sumatera Selatan, (potretperistiwa.com) - Ir. H. Marjito Bachri Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten (OKU) Provinsi Sumatera Selatan menghadiri Acara Peresmian fasilitas rehabilitasi narkoba Yayasan Bina Sriwijaya Persada.


Ir. H. Marjito selaku Ketua DPRD OKU di perkenankan untuk melakukan pemotongan pita sebagai tanda telah diresmikannya Yayasan Bina Sriwijaya Persada di Kota Baturaja Kabupaten OKU. Yayasan Bina Sriwijaya Persada di resmikan di Kabupaten OKU dengan tujuan untuk membantu menfasilitasi dalam rangka para pecandu narkoba.


Kantor Yayasan Bina Sriwijaya Persada bertempat di Jalan Veteran No. 815 RT. 011/ 005 Kelurahan Kemalaraja. Kecamatan Baturaja Timur.


Dalam sambutannya, Agam Mahayasa, S.E., Selaku Ketua Yayasan Bina Sriwijaya Persada (BSP) Mengatakan, tujuan Yayasan Bina Sriwijaya Persada di Kabupaten OKU adalah guna untuk menekan penyalahgunaan narkotika.


“Kami sadar untuk cita-cita yang mulia di Kabupaten OKU ini sulit untuk kami capai jika kami berjalan sendiri,”ujarnya.


“Kami dari Yayasan BSP berharap ke depannya kita bisa berjalan bersama untuk saling berpegangan tangan, saling merangkul dengan baik untuk mencapai cita-cita tersebut atas izin Allah semoga semuanya berjalan lancar,”harapnya.


Sementara itu, Ketua DPRD OKU Ir. H. Marjito Bahri dalam sambutannya menyampaikan sungguh luar biasa dan patut diapresiasi baik secara pribadi maupun secara institusi atas perhatian dari Yayasan Bina Sriwijaya Persada untuk bisa hadir di Kabupaten OKU ini. Dengan rasa bangga Tentunya saya mewakili dari masyarakat Kabupaten OKU selaku Ketua DPRD OKU menyangkut kehadiran dari Yayasan rehabilitasi penyalahgunaan narkoba yang ada di Kabupaten Ogan Komering Ulu.


” Sebagaimana kita ketahui bahwa narkoba pada saat ini sudah berkembang menjalar bahkan sampai ke desa-desa,tidak hanya di kota-kota besar ini sungguh menjadi keprihatinan kita bersama-sama,”ujarnya


Selanjut Ir. H. Marjito Bachri Ketua DPRD OKU mengatakan, tentunya dengan kehadiran Yayasan rehabilitasi ini bisa menjadi tumpuan bagi kita dan kita sangat menyambut dengan baik atas kehadiran Yayasan rehabilitasi ini.


“Keberadaan YBSP di Kabupaten OKU tidak hanya semata untuk merehabilitasi, tentunya untuk mengurangi tingkat perkembangan narkoba yang ada di Kabupaten Ogan Komering Ulu. Jadi kami sangat berterima kasih melihat adanya Yayasan ini artinya korban dari penyalahgunaan narkoba ini sangat memprihatinkan dan saya sendiri tentunya wakil daripada rakyat sudah banyak di hubungi oleh orang tua yang anaknya terkena kasus narkoba jadi mudah-mudahan dengan hadirnya Yayasan rehabilitasi ini kita sama-sama sosialisasikan kepada seluruh masyarakat oku serta tokoh masyarakat dan tokoh agama dengan adanya kita mensosialisasikan ini mudah-mudahan yayasan ini akan bekerja secara optimal dan bisa menjaring korban-korban yang bisa kita rehabilitas,”ungkapnya.


Dan mudah-mudahan untuk nanti kedepannya yayasan ini bisa di perhatikan oleh pihak pemerintah agar dapat mensupport lembaga rehabilitasi ini. Untuk itu mungkin dari pihak pemerintah terutama Kesbangpol dalam hal ini agar legalitas yayasan ini dapat di bantu secara administrasi yang lancar,mudah-mudahan antara yayasan dan pemerintah bisa bersinergi. Perlu mendapat perhatian yayasan yang bergerak di bidang rehabilitas agar dapat memberikan support meskipun tidak dalam jumlah yang begitu besar,pungkasnya.


Turut hadir dalam acara peresmian yayasan Bina sriwijaya persada, ketua yayasan Agam mahayasa,SE,Pembina Yayasan AKBP Yawar Diman,S.Ag, M.H, BNNK OKU Timur diwakili oleh Okto Priyadi,S.Km. Kasatres Narkoba OKU Polda sumsel AKP ujang aziz,Camat Baturaja Timur, Ogan Amrin,S.STP dan tokoh Masyarakat lainnya.***(Arief).

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama