Sumatera Selatan, (Potretperistiwa.com) - Ratusan masyarakat di Kabupaten OKU tergabung dalam 8 Team Relawan YPN mendeklarasikan diri mendukung YPN sebagai kandidat Bupati OKU pada Pilkada 2024 yang akan datang, dimana acara di gelar di Posko Kemenangan YPN Jl. Dr.Moh. Hatta Kemalaraja Baturaja Timur Kabupaten OKU, Sabtu (11/02/2023)
Acara Deklarasi Team Relawan YPN di hadiri langsung oleh wakil ketua DPRD Yudi Purna Nugraha,SH berserta Anggota DPRD lainnya para Pengurus Team Posko Induk dan para relawan yang datang dari berbagai penjuru daerah di oku.
Acara di awali dengan doa bersama untuk keselamatan YPN dan para relawan yang akan bergabung dengan team pemenangan YPN.
Dan selanjutnya deklarasi pembacaan ikrar oleh seluruh team relawan, yang menyatakan bahwa kami mendukung Yudi Purna Nugraha,SH (YPN) sebagai Bupati OKU tahun 2024 – 2029 dan akan bekerja sekuat tenaga untuk memenangkan YPN jika terpilih sebagai Calon Bupati OKU dalam pemilu 2024 mendatang.
Pada acara pembacaan Ikrar Deklarasi, para seluruh team relawan sambil meneriakkan yel yel ” YPN Bupati, YPN membangun OKU” secara bersama-sama.
Ketua Team relawan YPN, Amin Rahman mengatakan,” Deklarasi Team ini di gelar supaya dapat mengkoordinir para pendukung seluruh team yang tersebar di seluruh Kabupaten dan Selanjutnya semua team akan bergerak cepat untuk membentuk team relawan di tingkat Kecamatan dan Desa,” ungkapnya.
Amin mengungkapkan, figur Yudi Purna Nugraha, SH (YPN) di kalangan para pendukung adalah figur idola yang sangat ideal menjadi calon Bupati OKU mendatang.
Selanjutnya Amin juga menyatakan setelah di kukuhkan pengurus Team relawan YPN di tingkat Kabupaten ini selanjutnya akan di bentuk team team relawan YPN hingga ke akar rumput di tingkat desa dan RT.
Deklarasi ini juga ada pelepasan balon ke udara yang membawa nama YPN sebagai kandidat calon bupati OKU dengan harapan dan doa agar YPN semakin melambung nama dan elektabilitas nya di kemudian hari sebagai Balon Bupati agar dapat memimpin masyarakat OKU yang lebih maju dan sejahtera.
Dan selanjutnya di adakan penanda tanganan dan pengguntingan pita dan hiburan serta poto bersama tanda di resmikan nya Posko Induk relawan YPN di OKU.***(Arief).
Posting Komentar