Sumatera Selatan, (potretperistiwa.com) - H.Teddy Meilwansyah selaku Penjabat Bupati bersama unsur Forkopimda dan tokoh agama di OKU melepas acara Pawai Takbir keliling pada pukul 20.00 wib bakda sholat isya yang acara di adakan di dalam Kota Baturaja yang sangat antusias di ikuti oleh Masyarakat dan di iringi oleh puluhan kendaraan roda empat dan ratusan kendaraan roda dua.
Acara Pawai Takbir keliling ini adalah dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1444 H pada hari sabtu besok di mulai Star di depan rumah Dinas Bupati depan kantor SKB Baturaja, Jumat (21/04/23).
H. Teddy Meilwansyah selaku Penjabat Bupati OKU dalam sambutannya menyampaikan Ucapan terima kasih kepada semua lapisan masyarakat oku yang telah ikut menggembirakan serta berpartisipasi untuk meramaikan acara pawai takbir keliling malam hari ini.
Dan juga berharap kepada seluruh masyarakat yang ikut serta pawai takbiran pada malam ini agar semua nya tetap selalu menjaga ketertiban bersama di dalam berlalu lintas dan selalu menghormati para pengguna jalan lain nya.
Dan H.Teddy meilwansyah juga mengajak kepada seluruh umat muslim yang ada di OKU bahwa hari raya idul fitri ini, agar di jadikan suatu momentum dalam meningkatkan keimanan serta ketakwaan seluruh lapisan masyarakat oku demi terciptanya kerukunan kita bersama.
Dan Kemudian tak lupa H.Teddy Meilwansyah juga mengucapkan selamat hari raya Idhul Fitri 1444 H, Mohon Maaf lahir dan bathin.
Acara pawai takbir keliling terlihat sangat rame dan padat , seluruh masyarakat baik yang ada di dalam kota maupun di luar kota sangat antusias mengikuti pawai takbir keliling dalam Kota Baturaja ini.
Dari pihak keamanan dan dishub juga sangat berperan aktif pada acara pawai takbir keliling ini pun tampak terlihat dari satuan TNI dan POLRi ,Dishub Pol PP , Senkom Mitra Polri semua turun ke jalan guna ikut mengamankan acara pawai takbir keliling di dalam Kota Baturaja sehingga berlangsung tertib aman dan terkendali.***(Arief).
Posting Komentar