Pejabat Bupati Kampar Hadiri Acara Closing Festival Goebok Creative Teater se-Provinsi



Kampar, (potretperistiwa.com) - Pejabat Bupati Kampar H.Muhammad Firdaus.SE.MM . Menutup Acara Festival Goebok Creative Teater se-Provinsi Riau. Yang Di Adakan Di  kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar . Sabtu (15/07)


Turut mendampingi Pejabat Bupati Kampar , Kadis Kominfo, Yurico Efril, Plt Kadis Dikpora, Kadis Perindustrian Dan Tenaga Kerja, Hambali, Plt. Kadis Pariwisata Yang Diwakili Kabid Kebudayaan , Plt.Kadis Perdagangan Koperasi & UMKM dan Camat Tapung Hilir, Hadinur. 


Dalam sambutannya, beliau mengatakan bahwa, festival ini telah menjadi wadah yang luar biasa bagi bakat-bakat teater kreatif di Kabupaten Kampar dan Riau. Melalui kreativitas, dedikasi, dan semangat yang luar biasa, para peserta telah menghadirkan pertunjukan yang menginspirasi dan memukau.


"saya mengucapkan terima kasih kepada semua peserta, tim penyelenggara,dan juga seluruh masyarakat yang telah memberikan dukungan penuh untuk sukaesnya  festival ini". ucap Firdaus


Festival Goebok Creative Teater bukan hanya sekadar hiburan semata, tetapi juga sarana untuk memperkuat identitas budaya dan seni kita. Melalui setiap pertunjukan, kita dapat merasakan kekayaan tradisi dan cerita unik dari masing-masing daerah di Riau.


Saya berharap festival ini menjadi momentum yang berkelanjutan, dimana seni dan budaya terus berkembang dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan kita. Mari kita lestarikan warisan budaya ini untuk generasi mendatang.


Terima kasih sekali lagi kepada semua yang terlibat dalam Festival Goebok Creative Teater se-Provinsi Riau. Mari kita terus menginspirasi dan memperkaya dunia seni dan budaya kita.***(Red).

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama