Personel gabungan Pengamanan Ketupat Musi 2024 City Mall Baturaja Laksanakan Patorli

Sumsel, (potretperistiwa.com - Personel gabungan Pos Pengamanan Lebaran City Mall Baturaja melakukan kegiatan patroli serta pengecekan terhadap pengunjung di perbelanjaan City Mall Baturaja dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban jelang lebaran Minggu, (07/04/2024).


Meningkat nya aktifitas masyarakat tentu meningkat pula potensi gangguan keamanan yang mengharuskan jajaran Polres OKU bersama instansi terkait yang tergabung dalam Operasi Ketupat Musi 2024 khususnya di Pos Pengamanan pusat perbelanjaan City Mall Baturaja untuk menciptakan dan menjaga stabilitas Kamtibmas yang aman dan kondusif sampai dengan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1455 H. Ujar Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H.


Selanjutnya beliau juga menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga keamanan diri dan lingkungan, tidak membawa perhiasan yang berlebihan pada saat berbelanja di lokasi keramaian.


Hal ini guna untuk menghindari dari pelaku kejahatan yang akan melaksanakan aksinya.


“Saya berharap Kehadiran Polisi di pusat perbelanjaan dan tempat keramaian lainnya, masyarakat merasa nyaman dan aman dari ancaman gangguan kriminalitas, pungkasnya.***(Arif).

 

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama