Ekonomi Pers Rohil Terancam, Gabungan Wartawan Rokan Hilir Minta RDP Segera Dilaksanakan


Rokan Hilir, (Potretperistiwa.com) - Rapat Dengar Pendapat (RDP) atau hearing Gabungan Media Rokan Hilir dengan Komisi C DPRD Rokan Hilir, dan Dinas Kominfotiks hingga kini belum juga terlaksana.


Sebelumnya undangan RDP yang ditandatangani oleh ketua DPRD Rokan Hilir sudah disampaikan kepada pihak media, namun ditunda karena kapala Dinas Kominfotiks Rohil lagi tidak berada ditempat.


“Dari media saya sudah konfirmasi dengan Ketua Komisi C pak Fadli, beliau mengatakan bahwa pihaknya (DPRD) masih menunggu Kepala Dinas Kominfotiks yang masih Dinas di Pekanbaru nanti nanti diundang lagi,”kata H. Dahrin menjelaskan hasil konfirmasi dengan ketua Komisi C DPRD Rohil di Bagansiapiapi.


Ketua Fowarohil berharap RDP dapat dilaksanakan sebelum pengesahan APBD 2025.


“Saya berharap kepada DPRD jangan diketuk APBD biar kami laksanakan dahulu Rapat Dengar Pendapat dengan pihak Sekda, Dinas Kominfotiks dan BPKAD agar kami bisa menyampaikan aspirasi kami dari pihak media karena kondisi ekonomi kami para awak media terancam sekarang,”keluh Dahrin.


Dijelaskan nya. bahwa sebelumnya pihak media tidak pernah mengalami pendapatan yang tidak wajar seperti yang terjadi pada tahun 2024.


” Sepertinya di zaman pemerintahan Afrizal Sintong ini kami dianggap tidak ada padahal kami (Red- Wartawan) sudah ikut berkontribusi membangun daerah melalui pemberitaan. Mudah-mudahan pada tahun selanjutnya pemerintahan Rohil dipimpin oleh H. Bistamam dan Jhony Charles memperhatikan nasib para awak pers dan pemilik usaha media lokal, ” harapnya.


Terpisah, Mardani S.Kom salah satu pemilik media di Rohil saat dikonfirmasi Senin, (27/01/2025) mengatakan, Atas ketidasejateraan para rekan pers di Rohil Tahun anggaran 2024 kemaren ia meminta pihak pemerintah kabupaten Rokan Hilir melalui dinas kominfotiks agar memberikan kesejahteraan kepada rekan kita pers yang ada di rohil dan tidak memandang sebelah mata.


Karna peran tugas dan fungsi Pers lanjutnya, sangat membantu pemerintah rohil dalam memberikan informasi sampai keluar daerah sana hingga sampai ke manca negara.


"Kita berharap pemerintah rohil melalui dinas kominfotiks agar bisa memikirkan serta memperhatikan kesejahteraan kepada para rekan pers kita khususnya di rohil, karna sesuai dengan tupoksi kami selaku pers sudah memberikan kontribusi ke daerah melalui pemberitaan dari kami, hingga rohil bisa dikenal sampai keluar daerah bahkan sampai ke manca negara, "Sebutnya.*****(Arifin)

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama