Pidato Perdana Bupati Karimun Ing Iskandarsyah, Berikut Visi dan Misi di Rapat Paripurna DPRD


Karimun, (Potretperistiwa.com) -
Bupati Karimun Ing Iskandarsyah menyampaikan pidato perdananya dalam agenda Rapat Paripurna DPRD Karimun masa jabatan 2025-2030.


Rapat Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Karimun, Raja Rafiza didampingi Wakil Ketua l Satria dan Wakili Ketua ll Ady Hermawan, Selasa 4 Maret 2025.


Hadir dalam acara ini, Bupati Ing Iskandarsyah dan wakil bupati Rocky Marciano dan anggota  DPRD, jajaran Forkopimda, Kepala OPD, Kepala Desa, Tokoh masyarakat dan perwakilan organisasi masyarakat.


Dalam Pidato Perdananya, Bupati Karimun Ing Iskandarsyah menekankan pentingnya adanya keselarasan dan kolaborasi antara Pemerintah Daerah dan DPRD, agar tercipta Sinergi antara kedua lembaga ini dalam menjalankan roda pemerintahan yang efektif dan Sei bang.


Menurutnya, pemerintahan yang baik adalah kerjasama yang erat dan harmonis antara kedua lembaga ini. ujar Bupati Iskandarsyah.


Dalam kesempatan ini, kami memanfaatkan momentum untuk me ngajak kerjasama dalam pemikiran yang sama dan mempererat hubungan kami untuk membangun Kabupaten Karimun yang maju dan sejahtera.


Visi Dan Misi serta Program yang diusung Bupati Karimun dan Wakil Bupati Karimun untuk Lima tahun kedepan adalah Terwujudnya Kabupaten Karimun yang Maju, Sejahtera dan Berbudaya.


Empat Misi yang Utama:

1. Membangun Sumber Daya  Manusia (SDM) yang unggul dan berdaya saying.

2. Membangun Infrastruktur dan Konektivitas antarwilayah untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

3. Menciptakan pembangunan sektor ekonomi melalui penguatan potensi unggulan daerah yang berkelanjutan dan berwawasan lingkungan.

4. Meningkatkan tata kelola pemerintahan berbasis iman dan takwa.


Dengan Visi Dan Misi ini, Bupati Karimun Ing Iskandarsyah berharap Kabupaten Karimun dapat mencapai kemajuan yang signifikan dalam lima tahun ke depan dengan dukungan segenap lapisan masyarakat dan elemen pemerintah daerah.***(SP).

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama