Polres Rohul Tanam Bibit Pohon, Wujud Nyata Dukungan Program Penghijauan Kapolda


Rokan Hulu, (Potretperistiwa.com) - Dalam rangka mendukung program penghijauan dan pelestarian lingkungan yang diinisiasi oleh Kapolda Riau, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon yang melibatkan berbagai satuan dan jajaran pada Sabtu, (19/04/2025).


Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 WIB di halaman Polres Rokan Hulu, diawali dengan penyerahan bibit pohon oleh Wakapolres Rokan Hulu, Kompol Rahmat Hidayat, SIK, kepada personel Bag SDM yang berulang tahun. Penyerahan bibit ini tidak hanya menjadi simbol perayaan pribadi, tetapi juga bentuk apresiasi dan dorongan untuk berkontribusi dalam menjaga kelestarian lingkungan.


Selanjutnya, kegiatan berlanjut dengan penanaman bibit pohon oleh Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) yang dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim, AKP Rejoice Benedicto Manalu, STrK.,SIK di lokasi yang sama. Penanaman dilakukan secara gotong royong dengan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan.


Tidak hanya di tingkat polres, kegiatan ini juga menyentuh hingga ke jajaran polsek. Sekira pukul 12.00 WIB, di Lapangan Apel Polsek Tambusai Utara, juga dilaksanakan pemberian serta penanaman bibit tanaman pohon oleh personel Polsek yang dipimpin oleh Kapolsek Tambusai Utara, AKP Tony Prawira, STrK.,SIK.,MH. Sama halnya, bibit diberikan kepada personel yang merayakan hari ulang tahun sebagai bentuk penghargaan dan motivasi.


Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen Polres Rokan Hulu dalam mendukung program Kapolda Riau untuk mewujudkan lingkungan yang hijau dan lestari, khususnya di wilayah Bumi Lancang Kuning. Lebih dari sekadar kegiatan simbolik, aksi ini juga mengandung pesan moral akan pentingnya tanggung jawab sosial kepolisian terhadap lingkungan.


Kapolres Rokan Hulu, AKBP Emil Eka Putra, SIK.,SH.,M.Si melalui Kasat Reskrim AKP Rejoice Benedicto Manalu, STrK.,SIK menyampaikan bahwa kegiatan ini tidak hanya ditujukan untuk memperingati momen pribadi anggota, tetapi juga sebagai langkah strategis untuk menghidupkan semangat kepedulian lingkungan di internal kepolisian, Mendorong budaya kerja yang ramah lingkungan, Meningkatkan motivasi dan moral personel,Serta menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan tanggung jawab terhadap kelestarian alam.


Dengan semangat Polri Peduli Penghijauan, Polres Rokan Hulu siap menjadi garda terdepan dalam mendukung program Kapolda Riau menuju Riau yang hijau dan lestari," tutup AKP Rejoice.***(Henny rismayanti)

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama