Tangis Haru Iringi Rotasi Kapolres Pesawaran: AKBP Maya Henny Resmi Serah Terima Jabatan kepada AKBP Heri Sulistyo Nugroho


 


Polres Pesawaran, Polda Lampung

(potretperistiwa.com)

Suasana haru mewarnai prosesi serah terima jabatan Kapolres Pesawaran yang digelar pagi ini di Mapolres Pesawaran. AKBP Maya Henny Hitijahubessy, S.H., S.I.K., M.M., resmi dimutasi ke jabatan baru sebagai Irbid Itwasda Polda Banten. Tongkat komando Polres Pesawaran kini diemban oleh AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K., yang sebelumnya menjabat Kapolres Metro. Senin (21/04/25).


Upacara penyambutan Kapolres baru diawali dengan penghormatan barisan kehormatan bersenjata, sebagai simbol penghargaan atas estafet kepemimpinan di tubuh Polri. Seluruh jajaran personel menyambut kedatangan AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K.,dengan semangat baru namun tetap penuh rasa hormat terhadap kepemimpinan sebelumnya.


Acara dilanjutkan dengan Laporan Kesatuan (Lapsat) Polres Pesawaran dan ramah tamah yang berlangsung hangat di Aula Pamor Persada. Dalam sambutannya, AKBP Maya Henny Hitijahubessy, S.H., S.I.K., M.M.,mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada seluruh anggota Polres Pesawaran atas kerja sama dan dedikasi selama masa kepemimpinannya.


"Saya bangga pernah memimpin di tanah Andan Jejama. Semua pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras bersama. Saya percaya, di bawah komando Kapolres yang baru, Polres Pesawaran akan semakin Presisi, humanis dan profesional,” ujar AKBP Maya.


Upacara serah terima Tunggul Wira Bhakti Andan Jejama pun digelar dengan penuh khidmat, sebagai simbol peralihan kepemimpinan. Tangis haru pecah saat pelepasan AKBP Maya yang disambut dengan peluk hangat dari para anggota. Banyak yang tak mampu menahan air mata, menandai betapa sosok Maya Henny telah menjadi figur pemimpin yang membumi dan dicintai anggotanya.


Dalam pernyataan perdananya, Kapolres Pesawaran AKBP Heri Sulistyo Nugroho, S.I.K., M.I.K.,menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan dan meningkatkan program-program Presisi yang telah dicanangkan sebelumnya.


“Saya akan meneruskan semangat Presisi yang telah ditanamkan oleh AKBP Maya, dan bersama seluruh jajaran Polres Pesawaran, kami akan terus hadir memberi rasa aman bagi masyarakat,” tegas AKBP Heri.


Rotasi ini menjadi bukti bahwa regenerasi kepemimpinan di tubuh Polri terus berjalan dengan solid dan berintegritas, sejalan dengan komitmen membangun Polri yang semakin Presisi di mata masyarakat.*** (lilis)

Print Friendly and PDF

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama